Bimbingan Teknis Bangunan Gedung Hijau

Bimbingan Teknis Bangunan Gedung Hijau

Dalam Penyelenggaraan Bangunan Gedung Hijau (BGH), pemahaman akan konsep dan filosofi yang mendasar sangat penting untuk menumbuhkan semangat dan minat. Dalam pelatihan Pengantar BGH, diajarkan tentang konsep-konsep BGH yang meliputi perkembangan populasi di dunia, pemanasan global termasuk perubahan iklim dan dampaknya terhadap kehidupan manusia, hewan dan tumbuhan, serta mengapa BGH sebagai tempat tinggal manusia menjadi penting untuk ditangani agar dapat meminimalkan penggunaan energi, air dan mempengaruhi lingkungan. Pendekatan yang digunakan dalam penanganan bangunan gedung mencakup pendekatan keberlanjutan, termasuk keberlanjutan bangunan gedung.
Secara definisi, Bangunan Gedung Hijau merujuk kepada bangunan yang baik dalam tahap perencanaan, desain, konstruksi, maupun operasional bangunan dibuat untuk mampu mereduksi dampak buruk bangunan, menciptakan efek positif pada lingkungan dan iklim, serta meningkatkan kualitas hidup penghuninya.